Friday, 20 February 2015

Ketika Kota Bangun Padam Total

Assalamu'alaikum....

Kali ini saya mau bercerita soal listrik padam yang lagi happening banget di Kaltim, termasuk juga di Kota Bangun. Bayangin aja hampir 28 jam listrik padam. Nah kalo sudah begitu dijamin akan banyak sumpah serapah  yang bermunculan baik itu di bbm dan sosial media yang lain.. (ciee curcol ni ceritanya). Sebenarnya ini bukanlah pengalaman pertama bagi saya, sebelumnya pun saya sudah mengalami hal serupa. Selama itu pun saya diam ketika teman2 di bbm meluapkan kemarahannya melalui status di bbm dan fb. Sampai akhirnya ada satu status yang menurut saya tidak pantas, saya tegur dan jelaskan mengapa pada saat gangguan itu listrik tidak langsung bisa menyala, Alhamdulillah akhirnya mereka bisa mengerti. Saya pun memaklumi ini karena mereka tidak mengetahui bagaimana mereka bekerja dan berusaha untuk memperbaiki jaringan. Baiklah teman saya akan share bagaimana mereka bekerja saat ada gangguan. Sumber foto dari Iqbal salah satu pegawai PLN Rayon Kota Bangun (Thank u Iqbal for sharing)

Mereka bertaruh nyawa demi menghidupkan listrik

Yang namanya gangguan itu ga bisa diprediksi ya guys, jadi jangan marah kalo tiba2 listrik padam. Sebelum kerja naik2 tiang seperti gambar diatas, mereka menelusuri jaringan, jd mencari sumber gangguan nah kebayang kan kalo gangguannya malam2 pas ada badai (prnh waktu itu kota bangun hujan angin), mereka tetap bekerja dan kita hanya bisa asik tidur dirumah.. ya gak?? Dengan bertaruh nyawa mereka bekerja guys, belum lagi kalo gangguannya di seberang, jadi naik perahu dulu untuk menyeberang. dan kadang medannya pun ga selalu mulus.  Hmm teringat akan peristiwa di muara muntai beberapa tahun yg lalu, ketika kepala kantor PLN Muara Muntai bertaruh nyawa tergantung di tiang listrik demi nyalanya listrik , padahal  tinggal menghitung hari beliau menikah dan undangan sudah disebar hiks bagaimanalah perasaan keluarga dan calon istrinya, semoga beliau khusnul khotimah aamiin. Temans menghidupkan listrik karena gangguan jaringan itu tidak semudah seperti menghidupkan lampu dengan saklar ya. Itu baru jaringan lo ya, belum lagi kalo ada gangguan pembangkit seperti kemarin, yang sempat bikin Kaltim gelap gulita. Jadii harap bersabar yaa hargai mereka yang bekerja demi nyalanya listrik. Hidup PLN !!!

Dari depan ke belakang Pak Husni, Iqbal dan Megan (sumber : Iqbal)

Nah kalo foto diatas ini adalah para pejuang PLN juga, mereka berjuang melewati sungai Mahakam menuju Tanjung Isuy demi P2TL (Penertiban Pemakaian Tenaga Listrik) Semangat Pak Husni, Iqbal dan Megan. Kebetulan juga hari ini adalah hari serah terima jabatan antara Pak Husni dan Megan. Selamat bertugas ditempat yang baru Pak Husni, semoga sukses selalu dan selamat datang di Rayon Kota Bangun Megan \^_^/

Serunya naik perahu semangat suamiku 


Ini foto oleh2 dari kunjungan suami ke Rea Kaltim, karena dalam waktu dekat ini akan ada peresmian pembangkit baru di Rea Kaltim

Pak Luki menyambut para pendemo damai
(sumber : knpikukar)


Foto diatas adalah foto lama :D ini saat Pak Luki menyambut para pendemo damai mereka datang dari Muara Wis ah .. ini nih yang saya demen.. damaaai ^^v.







No comments:

Post a Comment